3 Mobil Tabrakan di Depan Plaza Senayan

Kemacetan di Jakarta.
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Lalulintas di Jalan Asia Afrika, Jakarta Selatan tepatnya di depan Plaza Senayan macet. Kemacetan di jalan ini akibat tiga mobil tabrakan beruntun.

Peristiwa terjadi pukul 09.20 WIB, Selasa, 15 Maret 2010. Tiga mobil itu berhenti di badan jalan. Akibatnya jalan in, terutama dari arah Kebayoran Baru menuju Sudirman macet. Lalulintas bertambah macet karena berbarengan dengan jam kerja kantor.

Informasi dari Traffic Management Center Polda Metro Jaya menyebutkan identitas ketiga kendaraan itu belum diketahui. "Petugas masih mendata," kata Yogi, petugas TMC.

Namun, kata Yogi, saat ini petugas telah berada di lokasi untuk menangani kecelakaan itu. Mereka menertibkan pengendara yang memperlambat kendaraannya karena ingin melihat kecelakaan.

Sementara itu, TMC meminta pengendara melewati Jalan Gatot Subroto untuk berhati-hati saat melintas di depan Menara Global. Sebab jalan di wilayah itu berlubang dan rusak.

Kondisi ini menyebabkan rawan kecelakaan bagi pengendara motor.

Ratusan Karyawan PT PRLI Demo Lagi, Minta MA Lakukan Penggantian Majelis Hakim
Chief Executive Officer Indodax Oscar Darmawan.

Asia Tenggara Bisa Jadi Pemimpin Industri Kripto Dunia, Begini Penjelasannya

Penelitian Statista mengungkapkan, pasar kripto di Asia Tenggara diproyeksikan mencapai US$1.787 juta atau sekitar Rp27,5 triliun pada tahun 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024