Tes Kejiwaan, Ibu Afriyani Jadi Saksi

Afriyani Susanti, pengemudi Daihatsu Xenia Maut
Sumber :
  • tvOne

VIVAnews - Tersangka tabrakan maut di kawasan Tugu Tani, Afriyani Susanti, melanjutkan rangkaian tes kejiwaan yang dilakukan tim dari Badan Narkotika Nasional, Rumah Sakit Ketergantungan Obat, dan Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Metro Jaya.

Pemeriksaan berlangsung selama tiga jam, hingga pukul 15.00, Jumat, 3 Februari 2012.

Dalam pemeriksaan itu, sang ibu, Yurneli, dihadirkan sebagai saksi untuk menjelaskan kondisi putrinya. "Ibu Afriyani diminta BNN untuk menjelaskan kegiatan dari kecil hingga besar, dan apakah ada perubahan dalam hidupnya," kata kuasa hukum Afriyani, Efrizal.

Suasana haru menyelimuti pertemuan Afriyani dan ibunya. Keduanya saling memeluk erat. Pertemuan ini adalah yang pertama sejak peristiwa tragis 22 Januari. Selama ini, kepolisian menolak permintaan Afriyani bertemu keluarga karena masih dalam kepentingan penyidikan.

Selain ibunya, Afriyani juga bertemu dengan adik lelakinya, Rully, dan seorang sepupu. "Jadi mumpung diminta langsung sama penyidik, kesempatan inilah yang digunakan Afriyani untuk bertemu dengan keluarganya," kata anggota kuasa hukum lainnya, Ahmad Suyudi.

Yurneli menjalani tiga fase pertanyaan. Di antaranya tentang keseharian Afriyani, pendidikannya dan sesaat diberitahu mengkonsumsi narkoba. Berdasarkan penjelasan

Dalam kesaksiannya, Yurneli mengatakan bahwa putrinya, dari kecil hingga besar, dididik dengan landasan agama. Afriyani juga dikenal baik di dalam keluarga. Meski profesinya sebagai sutradara membuat sulit bertemu keluarga, tetapi selalu memanfaatkan dengan baik setiap ada kesempatan berkumpul keluarga. 

Dalam kesempatan ini, Yurneli hanya membawa salinan pakaian untuk Afriyani. "Makanan tidak dibawa, karena kan untuk membawa masuk makanan harus diperiksa dan diteliti," kata dia. (umi)

Banyak yang Mudik H-4, Menhub Minta Maskapai Berikan Promo di H-10
[dok. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub]

Awas Kehabisan! Pendaftaran Mudik Gratis Moda Bus Kembali Dibuka, Kuota 10.000 Orang

Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat kembali membuka pendaftaran mudik gratis moda bus sebanyak 10 ribu orang.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024