Pembunuhan di Kamar Hotel Akhirnya Terungkap

Ilustrasi.
Sumber :

VIVAnews - Aparat Polsek Metro Penjaringan menangkap pelaku pembunuhan seorang wanita tanpa identitas yang ditemukan di kamar 32 Hotel Pondok Kencana Indah, Penjaringan, Jakarta Utara.

"Iya sudah ditangkap, sekarang masih dalam perjalanan menuju polsek. Nanti sore akan kami rilis," ujar Kapolsek Penjaringan, Ajun Komisaris Besar Aries Sihabudin saat dihubungi VIVAnews, Selasa, 3 Juli 2012. Aries belum mau menjelaskan identitas pelaku. Saat ini penyidik masih memeriksa pelaku guna mengetahui motif pembunuhan.

Polisi juga akan mencari barang bukti berupa baju yang digunakan pelaku dan sepeda motor yang dibawa pergi dari hotel. "Masih kami dalami," ucap Aries.

Wanita 25 tahun itu ditemukan pukul 23.00 Senin, 2 Juli 2012. Saat ditemukan, saksi menemukan korban sudah dalam keadaan tertelungkup tanpa mengenakan baju. Korban hanya memakai celana jeans warna hitam dan bra warna pink.

Korban diduga dianiaya hingga akhirnya tewas. Pasalnya, polisi menemukan sejumlah tanda penganiayaan. Seperti di bagian hidung dan mulut korban terdapat bercak darah, jejak jerat pada pergelangan tangan, dan dua luka gores/ lecet berukuran ± 1 cm di leher korban.

Sesaat sebelum mayat wanita itu ditemukan, petugas hotel sempat melihat seorang laki-laki keluar dari kamar 32, tempat keduanya menginap. Dia keluar dari hotel dengan menggunakan sepeda motor merk Honda Blade dan berwarna oranye. Usai pria itu pergi, petugas hotel menemukan wanita itu sudah tidak bernyawa di dalam kamar tersebut.

Pratama Arhan Jadi Sasaran Bully Netizen, Ibunda Teteskan Air Mata
Jorvan Veira

Kisah Mualaf Jorvan Vieira Pelatih Timnas Irak yang Berhasil Membawa Timnya Menjuarai Piala Asia

Jorvan Vieira, nama yang mungkin asing bagi pecinta sepak bola di tanah air. Namun, di benua Asia, nama ini begitu harum dan dihormati. Beliau adalah pelatih asal Brasil

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024