Sebelum Dibunuh, Mahasiswi Minta Uang Kuliah

Ilustrasi.
Sumber :

VIVAnews - Wanita yang ditemukan tewas di kamar Hotel Pondok Kencana Indah, Penjaringan, Jakarta Utara, ternyata mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia (STIAMI). Korban diketahui bernama Aprilia Indriani, berusia 25 tahun, tinggal di Gang Delima RT 02/08 Kelurahan Gedong, Pasar Rebo, Jakarat Timur.

Tersangka, Nana Priatna, 29 tahun, warga Perumahan Malangkalaya RT 07/02, Cibilang Cungguruh, Sukabumi, Jawa Barat, diringkus anggota Polsek Penjaringan, Selasa 3 Juli 2012 Pukul 11.00 WIB siang tadi.

Alasan pelaku membunuh, karena korban mendesak meminta uang untuk bayar kuliah sebanyak Rp1,6 juta. "Dia terus-menerus minta uang kuliah, padahal saya menganggur sudah tiga bulan," kata Nana di ruang pemeriksaan Polsek Penjaringan.

Nana mengaku berkenalan dengan korban di Mal Senayan City sekitar tujuh bulan lalu. Perkenalan itu kemudian berlanjut hingga pacaran. "Kami sering jalan berdua dan menginap di hotel dua kali. Dia terus minta uang kuliahnya untuk dibayar," ujarnya.

Karena terus didesak, pelaku mengajak korban janjian di Taman Anggrek. Keduanya kemudian menginap di Hotel Pondok Kencana Indah, Penjaringan Jakarta Utara.

Mereka menempati kamar nomor 32, lantai satu. Tersangka mengaku membunuh korban dengan cara mencekik menggunakan tangan hingga tewas. Mengetahui korban tidak bernyawa, mukanya lalu ditutup bantal dan mengenakan kembali pakaiannya. "Saya ambil anting di telingnya, dan juga dua telepon seluler miliknya," tukas mantan sales Kartu Kredit Bank Mega ini.

Pelaku kemudian kabur ke rumah temannya di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. "Kami berhasil menangkap tersangka di rumah temannya, sekitar pukul 11.00 Wib," kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Penjaringan, Ajun Komisaris Aris Tri.

Menurut Aris, korban bersama tersangka masuk ke hotel sekitar pukul 19.41 WIB kemarin. Dan petugas hotel curiga karena tersangka keluar buru-buru dari hotel sendirian. "Petugas kemudian mengecek ke kamar No 32 tapi tidak ada jawaban. Begitu pintu kamar di buka korban sudah tak bernyawa dalam posisi telungkup ditutupi selimut," kata dia. (eh)

6 Tips Membuat Hidup Lebih Tenang, Pikiran Lebih Relaks
Zodiak Leo

Ramalan Zodiak Jumat 26 April 2024: Taurus Harus Waspada dengan Rekan Kerja, Leo Kena Tekanan Mental

Ramalan zodiak Jumat, 26 April 2024. Taurus, waspadai rekan kerja. Leo mendapat tekanan mental. Urusan percintaan Libra bermasalah. Sagitarius mendapat kejutan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024