Polisi: Tak Ada Tanda Kekerasan di Tubuh Dirut Dayaindo

Kompleks Menteng Residance, Pondok Ranji, Ciputat, Tanggerang Selatan,
Sumber :

VIVAnews - Kepolisian Sektor Ciputat, memastikan tak ada tanda kekerasan pada tubuh Presiden Direktur PT. Dayaindo Resources International Tbk, Sudiro Andi Wiguno. Sudiro ditemukan tewas tergantung di rumahnya di Menteng Residance, Pondok Ranji, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu, 23 Januari 2013.

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada diri korban, dan itu murni kasus bunuh diri," kata Kapolsek Ciputat, Komisaris Alip, Kamis, 24 Januari 2013.

Sementara soal kondisi tubuh korban yang ditemukan dalam posisi tidak tergantung, Alip memang membenarkan. Polisi hingga kini masih menyelidiki motif aksi bunuh diri itu. Korban tergantung di teralis kusen jendela kamarnya.

"Iya tergantung tidak full, posisinya seperti sedang duduk," katanya.

Salah satu kerabat korban yang ditemui di kompleks Menteng Residence mengatakan, keluarga belum mau memberikan kesimpulan apapun terkait kasus kematian Wakil Bendahara Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) itu.

"Kami hanya minta jangan sampai ada pembelokan fakta. Tidak ada yang ditutup-tutupi," ujar lelaki yang tak mau menyebutkan namanya itu.

Saat ditanya mengenai persoalan bisnis dan masalah utang yang melilitnya, pria itu tak mau memberikan keterangan lebih lanjut. Katanya, keluarga saat ini masih menunggu hasil penyelidikan dari polisi.

"Kita sendiri juga masih banyak pertanyaan yang belum terjawab. Sepenuhnya kita menyerahkan proses hukum soal kejadian ini kepada kepolisian," katanya.

Kwarnas Curigai Upaya Terselubung di Balik Penghapusan Ekstrakurikuler Wajib Pramuka di Sekolah
Habib Aboe Bakar Al HAbsyi di DPP PKB bersama elite PKS dan PKB

PKS Bakal Gelar Halal Bihalal Sabtu, Prabowo-Gibran dan Semua Parpol Diundang

PKS akan menggelar acara halal bihalal pada Sabtu, lusa, di kantor DPP PKS. Semua paslon capres cawapres diundang, termasuk parpol

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024