Buruh Tuntut Jokowi Naikkan UMP Lagi

Buruh Unjuk Rasa di Balai Kota
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Ribuan buruh menggelar unjuk rasa di depan kantor Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa 3 September 2013. Mereka datang menggunakan sepeda motor dan kendaraan roda empat.

Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia, Muhammad Husni, mengatakan permintaan mereka atas upah minimum provinsi (UMP) Rp3,7 juta itu logis. Sebab, kata dia, kebutuhan hidup di Jakarta sangat tinggi. Karena itu, menurutnya tuntutan tersebut sangat realistis.

Husni menuding survei yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik (BPS) yang menyebut UMP sebesar Rp2,2 sudah sesuai kebutuhan hidup layak di Jakarta adalah rekayasa. Para buruh menduga ada kerjasama antara BPS dan pemerintah.

"Survei BPS direkayasa oleh pemerintah dan Dewan Pengupahan. Kebutuhan hidup layak di Jakarta itu seharusnya Rp4 juta," kata Husni.

Selain itu, Husni menilai Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak memiliki keberanian dan tidak bisa membela rakyat. Kata dia, Pemprov DKI yang dipimpin oleh Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo hanya bisa tunduk kepada Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo).

"Sekarang hanya karena sebuah sentimen pemerintaah tunduk oleh Apindo. Pemprov DKI takut hanya karena UMP Rp2,2 juta perusahaan bangkrut. Buktinya malah pabrik Suzuki akan datang di Jakarta," katanya.

Arus Mudik di Aceh Diprediksi Meningkat 9 Persen pada 2024

Berdasarkan pantauan VIVAnews, saat ini arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Selatan dialihkan. Jalan di depan Balai Kota itu tidak bisa dilewati karena banyak buruh yang memarkir motor mereka di sepanjang jalan. Hingga kini buruh yang berdemo terus berdatangan.

Gedung BNI.

BNI Bakal Terbitkan Global Bond US$500 Juta, Jadi Incaran Investor Asing

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BBNI akan menerbitkan surat utang senior dalam denominasi dolar Amerika Serikat atau global bond.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024