Jokowi Anggap Foke Layak Jadi Dubes Jerman

Foke Dijemput Keluarga di Balaikota
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
Bukan Dibakar, Begini Cara Buktikan Keaslian Madu Murni
- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo mendukung Fauzi Bowo menjadi Duta Besar Indonesia untuk Jerman. Jokowi menilai Foke sosok yang cocok menempati jabatan tersebut.

Wakil Ketua DPD Mahyudin Harap Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Memotivasi Anak Muda Bangsa

Selain itu juga, Foke yang merupakan mantan orang nomor satu di Jakarta itu diyakini bisa menjalankan tugas ini. "Latar belakang pendidikannya kan di sana. Beliau punya kapasitas dan jaringan di sana, selain itu beliau tinggal di sana lama," ujar Jokowi di Jakarta, Kamis 19 September 2013.
Istri Ungkap Kondisi Terkini Parto Patrio Usai Jalani Operasi


Baginya kemampuan, modal dan pengalaman Foke menjabat di pemerintahan akan menjadi bekal kuat menjadi duta besar. Saat ditanya adanya upaya penolakan Foke untuk menjadi duta besar. Mantan Walikota Solo ini enggan berkomentar."Saya hanya mendoakan semuanya lancar," katanya.


Komisi I akhirnya meloloskan Fauzi Bowo dan 21 usai menjalani uji kepatutan dan kelayakan kemarin.


Padahal Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) di Jerman telah mengirim surat kepada Presiden RI, Menlu, dan Ketua Komisi I untuk menyampaikan penolakan mereka terhadap pencalonan Fauzi Bowo sebagai dubes di Jerman. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya