Pengobatan Flu Babi Gratis

VIVAnews - Departemen Kesehatan telah menunjuk 100 rumah sakit rujukan untuk menangani kasus flu babi. Seluruh biaya perawatan pasien flu babi akan digratiskan.

Di Jakarta ada dua rumah sakit yang menjadi rujukan yaitu Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara, dan RS Persabahatan, Jakarta Timur.

Direktur RSPI Sulianti Suroso, dr Sardikin Giriputro, mengatakan, meski pemerintah belum menetapkan flu babi sebagai kejadian luar biasa, ia yakin kasus ini masuk kategori KLB. Dengan kategori itu, penderita akan dibebaskan dari biaya. "Saya kira sama (dengan kasus flu burung)," ujarnya.

Rumah sakit yang juga menjadi rujukan pasien flu burung itu telah menyiapkan ruang karantina dan 10 ruang ICU untuk menangani penderita flu babi. Petugas medis yang pernah menangani penderita flu burung akan dilatih ulang agar sigap jika sewaktu-waktu kasus flu babi muncul.

Kasus flu babi memang belum muncul di Indonesia. Namun kewaspadaan perlu ditingkatkan. Badan kesehatan dunia WHO telah memperingatkan bahwa penyakit itu berpotensi menjadi pandemi dunia.

Flu babi mirip dengan flu burung. Flu yang tengah mewabah di Meksiko itu menular melalui udara dan kontak langsung dengan hewan terinfeksi virus flu babi. Virus yang merupakan kombinasi material genetik dari babi, burung, dan manusia itu memiliki masa inkubasi 3 sampai 4 hari.

Di Meksiko, sedikitnya terjadi 1.614 kasus flu babi dalam dua pekan terakhir. Sebanyak 103 di antaranya tewas. Bahkan flu mematikan ini mulai menyebar ke Eropa dan Amerika.

YouTube Luncurkan sebuah Serial Dokumenter 5 bagian berjudul “Seribu Kartini”
Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Ditanya Kontrak STY, Erick Thohir Sebut Sepakbola Indonesia di Jalur yang Tepat

Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI kembali mendapat pertanyaan mengenai masa depan pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Sampai sekarang belum ada kejelasan.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024