Akhir 2009, 1 Juta Mobil Bebas Asap Hitam

VIVAnews - Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) DKI Jakarta menargetkan sebanyak 1 juta kendaraan roda empat telah mengikuti uji emisi pada akhir 2009. Jika terwujud, 1 juta mobil dipastikan tak lagi mengeluarkan asap hitam.

"Sampai kini baru 36 ribu yang mengikuti uji emisi," kata Kepala BPLHD DKI Jakarta, Feni Susanti, di sela-sela meninjau pelaksanaan uji emisi di Kantor Walikota Jakarta Pusat, Kamis, 8 Oktober 2009.

Pencapaian target itu, kata Feni, akan diupayakan melalui penyelenggaraan uji emisi gratis secara rutin di lima wilayah Ibu Kota. Selain itu, BPLHD juga akan mengintensifkan kampanye di sejumlah jalan protokol.

Feni mengatakan, dalam kampanye tersebut, pemilik kendaraan yang mengeluarkan gas buang buruk atau asap hitam akan mendapat surat teguran. Sedangkan yang memiliki gas buang baik akan mendapat stiker uji emisi sebagai bentuk apresiasi. "Kami akan bekerja sama dengan Polda dan Dinas Perhubungan," katanya.

Pelaksaan uji emisi ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas udara di Ibu Kota yang kian buruk. Selama ini, perbaikan kualitas udara juga dilakukan melalui program car free day yang digelar setiap pekan di sejumlah jalan protokol. Hasilnya, sejak car free day dilaksanakan pada 2007, partikel debu turun 34 persen.

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)
Ilustrasi STNK

Sebagian Daerah Hapus Pajak Progresif dan Bea Balik Nama, Ini Daftarnya

Kebijakan ini akan mulai berlaku pada 1 Januari 2025.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024